Jumat, 09 November 2007

Yahoo! Kena Trojan

. Jumat, 09 November 2007


Terdengar lucu perusahaan besar seperti Yahoo! dapat diinfeksi oleh Trojan dan kenyataannya Yahoo! terinfeksi sebuah Trojan yang membonceng di sebuah iklan internet dan didistribusikan oleh perusahaan Right Media, perusahaan yang telah diakusisi Yahoo!.

Metode penginfeksian oleh Trojan ini melalui iklan yang disebar ke situs internet populer seperti MySpace, PhotoBucket, dan Bebo. Bahayanya, iklan yang dipenuhi Trojan itu ditayangkan selama tidak kurang dari 12 juta kali, dan sepertinya tidak sedikit pengguna internet yang terkena dampak. File Trojan yang didistribusikan melalui iklan ini dinamakan Downloader.VBS.Agent.n dan jika Anda telah menginstal patch Microsoft Security Bulletin MS07-009, Trojan ini tidak akan berbahaya.

Dari Majalah PCMedia
Artikel ini juga ada di blognya Mas Harry

1 komentar:

rezkitrianto mengatakan...

walah ngeri yah ada virusnya...wah aku kena virusnya gak yah..kayaknya kena deh..huhuhu..ya udah kalo gitu sekarang aku mau download anti virus dulu yah...hahaha.........

 
Weanenugi is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com #